KKN Universitas Saburai Gelar Penyuluhan Pemanfaatan Limbah Sampah Artikel ini telah tayang di TribunLampung.co.id dengan judul KKN Universitas Saburai Gelar Penyuluhan Pemanfaatan Limbah Sampah, https://lampung.tribunnews.com/2022/03/26/kkn-universitas-saburai-gelar-penyuluhan-pemanfaatan-limbah-sampah. Penulis: Advertorial Tribun Lampung | Editor: Advertorial Tribun Lampung
Tribunlampung.co.id, - KKN Universitas Saburai Kelompok 16 Gelar Prokja Penyuluhan tentang Pemanfaatan Digital marketing, E-commerce, penaggulangan Limbah sampah Masker dan Penyuluhan Narkoba di Kelurahan Kelapa Tiga Permai Bandar Lampung, Jum’at 25 maret 2022
Kegiatan berlangsung di kelurahan kelapa tiga bandar lampung dengan tema Digital Marketing dan E-commerce penanggulangan sampah limbah masker dan penyuluhan narkoba dengan pemateri Meilinda Safitri, S.E.,M.M Dr.Trisowati Josiah,S.S.,M.M Hesti Widi Astuti,S.E.,M.M Hujaimatul Fauziah, S.E.,M.Pd Tian Terina, S.H.,M.H
Meilinda pemateri sekaligus dosen pembimbing lapangan(DPL) mengungkapkan kegitan Penyuluhan tentang Pemanfaatan Digital marketing, E-commerce, penaggulangan Limbah sampah Masker bertujuan supaya limbah yang pada awalnya di anggap hanya sampah biasa, akan tetapi bisa di produksi mengasilkan uang," ungkapnya.
Tujuan E-commerce untuk peningkatan penghasilan bagi warga dikelurahan kelapa tiga permai dan membantu memasarkan produk agar pemasarnya lebih efektif serta lebih mudah.
Kegiatan penyuluhan penanggulangan sampah limbah masker dan penyuluhan Narkoba di hadiri langsung oleh lurah kelapa tiga permai Mulyantari, S.sos.,S.Pd.,M.M
Mulyantari selaku lurah kelapa tiga permai mengucapkan terimakasih kepada Universitas Saburai terutama kepada mahasiswa KKN kelompok 16 dengan di adakannya pelatihan terhadap warganya supaya dapat menambahkan dan meningkatkan perekonomian bagi warga kelapa tiga permai.
Kegiatan penyuluhan ini dihadiri 55 dari perserta antara lain dari perwakilan lk1 & lk2 , RT 1 sampai 12, pelaku usaha UMKM, ibu2 PKK dan warga kelurahan kelapa tiga permai bandar lampung.(*)